Kuliah DKV di Internasional Design School

Apa itu jurusan kuliah DKV (Desain Komunikasi Visual)? Pertanyaan itu pasti ada dalam benakmu ketika mendengar tentang jurusan tersebut. Banyak yang menyamakan desain komunikasi visual dengan desain grafis atau bidang desain lainnya.

Anggapan itu tidak begitu saja benar. Sebab jurusan desain komunikasi visual tidak sama dengan jurusan desain grafis. Meski memiliki banyak persamaan dengan desain grafis, desain komunikasi visual juga memiliki banyak perbedaan. Biar kamu tidak penasaran, yuk, simak informasi mengenai desain komunikasi visual berikut!

1. Apa itu jurusan design komunikasi visual

Jika anda benar-benar suka design dan multimedia, tempat anda adalah jurusan kuliah DKV (Design Komunikasi Visual), bukan ke jurusan ilkom/IT. Jurusan ini memang belum sepopuler jurusan Ilmu Komputer atau Teknik Informatika. Tapi disinilah sisi kreatif anda akan diasah. Bisa disebut kalau DKV adalah perpaduan seni design tradisional (pakai kertas dan gambar) dengan teknologi digital.

Di dalam jurusan kuliah DKV, akan dikupas habis yang namanya design, ilustrasi, fotografi, animasi, desain web, media interaktif hingga penyutradaraan film. Yang manarik, tidak ada mata kuliah matematika nya.

Kuliah DKV
Kuliah DKV

2. Apa saja yang di pelajari dalam jurusan design komunikasi visual

lmu dasar yang bakal dipelajari di desain komunikasi visual ialah dasar-dasar ilmu desain, seperti menggambar, tipografi, fotografi, ilustrasi, sejarah desain, dan lain sebagainya. Lalu, kamu juga akan mendapatkan beberapa pelajaran dari ilmu selain desain, seperti ilmu komunikasi dasar, psikologi komunikasi, bahasa rupa, dan lain sebagainya.

Biasanya, di jurusan desain komunikasi visual memiliki tiga pembidangan lagi, yakni komunikasi grafis, visual periklanan, dan komunikasi multimedia. Ketiga pembidangan ini akan menjadi pilihan pada semester 6 perkuliahan. Pada pembidangan komunikasi grafis, kamu akan mendapatkan mata kuliah pengkhususan, yakni desain grafis tingkat lanjut, grafis portofolio, perspektif desain grafis, dan lain sebagainya.

Lalu, pada pembidangan visual periklanan, mata kuliah khususnya ialah komunikasi visual periklanan tingkat lanjut, tata kelola bisnis periklanan, visual branding, dan lain sebagainya. Dan, pada pembidangan komunikasi multimedia, kamu akan mendapat mata kuliah khusus komunikasi visual multimedia tingkat lanjut, videografi, media interaktif, dan lain sebagainya.

3. Dan 5 pekerjaan yang cocok untuk desain komunikasi visual

  • Web esigner

Lulusan desain komunikasi visual seringkali berkarir sebagai web designer. Hal itu disebabkan ilmu yang didapatkan semasa kuliah sangat menunjang karir web designer. Sebagai web designer, kamu akan bekerja membuat sebuah website.

  • Visual designer di penerbitan dan percetakan

Pastinya, lulusan desain komunikasi visual amat dibutuhkan di industri penerbitan dan percetakan. Sebab, di kedua industri itu membutuhkan seorang desainer visual untuk produk-produknya. Selain itu, di industri percetakan, terkadang visual designer bertugas pula melakukan kontrol kualitas hasil cetakan.

  • Graphic designer

Bidang pekerjaan ini ada di sebagian besar perusahaan kreatif, baik itu bidang perfilman, agensi periklanan, maupun perusahaan video games. Pekerjaannya tentu membuat desain grafis untuk keperluan perusahaan atau klien perusahaan. Selain itu, ada kalanya graphic designer memiliki tugas untuk typesetting dan membuat ilustrasi.

  • Illustrator

Menjadi illustrator tentunya bukan hal baru bagi lulusan desain komunikasi visual. Sebab, jurusan tersebut memang mengajarkan beberapa elemen dasar desain visual, seperti menggambar sketsa menggunakan alat tulis dan komputer.

  • Creative director

Pekerjaan yang menjadi bagian penting dalam beberapa industri kreatif ini konsep kreatif sebuah proyek. Bila di dunia pertelevisian, creative director menjadi pengarah konsep kreatif program televisi, sedangkan di bidang periklanan dia akan bertugas menjadi pengarah konsep iklan sesuai permintaan klien.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *